Inspire Today By Learning The Future Scenarios   

Keunggulan Mahasiswa Despro ISTTS
  1. Mampu berpikir ilmiah, kreatif, dan inovatif dalam menyelesaikan permasalahan dengan desain.
  2. Mampu menyajikan konsep desain inovatif secara visual dengan baik dan benar.
  3. Menguasai aplikasi komputer 2D, 3D, dan animasi produk.
  4. Memahami teknologi dan proses manufaktur produk secara teori dan praktek.
  5. Mampu mengembangkan bisnis dibidang desain produk dan industri kreatif lainnya.
Testimoni
Immaniar Sindoro
R&D (Footware Designer) di PT. Wangta Agung (Ardiles)

Sebelum menempati jabatan ini, saya bekerja di PT. Siantar Madju (Skyway) pada bagian R&D. Menurut saya, kuliah di Desain Produk STTS selama 4 tahun tidak rugi. Meskipun awalnya cukup berat, karena banyak tugas yang harus dikerjakan hingga lembur larut malam. Akan tetapi hal itulah yang telah membuat saya menjadi tegar ketika memasuki dunia kerja yang jauh lebih keras.

Selengkapnya  
Marsha Zakia
Designer di PT. Jayanata Kosmetika Prima

Semua yang saya pelajari di Desain Produk STTS merupakan hal yang sangat berguna untuk dunia kerja. Ilmu Desain Produk yang luas cakupannya, membuat saya berani mengexplore berbagai bidang pekerjaan. Sistem perkuliahan STTS yang bagus dan dosen yang ramah membuat perkuliahan terasa cepat dan menyenangkan. Rasa kekeluargaan yang terjalin pada seluruh angkatan membuat saya betah dan tugas kuliah tidak terasa berat. Maju terus Despro dan Desproyer STTS !

Selengkapnya  
Liony Selestian
R&D (Furniture Designer) di PT. Karunia Kreatif Mandiri

Banyak yang berpendapat kuliah di jurusan Desain Produk itu sulit, apalagi di kampus STTS. Saya setuju akan hal itu, beragam jenis perkuliahan serta praktikum silih berganti harus dikerjakan. Namun semua hal tersebut, terutama praktikum sangat berguna didunia kerja. Semua itu menjadi sebuah pembelajaran yang sangat berarti. Bukan pilihan yang salah untuk masuk di Despro STTS. Recomended banget gan...!!

 

Selengkapnya  
Testimoni
Profil Kami
Deskripsi Jurusan

Desain Produk STTS adalah Program Studi yang memadukan Desain dan Teknologi Otomasi untuk menghasilkan produk yang tidak hanya menarik secara tampilan, tetapi memiliki fungsi Smart Product.

Hal ini membuat Desain Produk STTS menjadi sangat unik dan sejalan dengan pergerakan Industri 4.0. Kemampuan Desain ditambah dengan pemahaman Teknologi Otomasi akan memberikan nilai plus bagi mahasiswa Desain Produk STTS. Sehingga mahasiswa siap menjawab tantangan Industri 4.0 di Indonesia maupun mancanegara.

Visi

Melahirkan sumber daya manusia yang terdepan dalam penguasaan Teknologi bidang Desain Produk Industri yang mampu bersaing di tingkat Asia Tenggara, mengedepankan kualitas, inovasi serta nilai-nilai keindonesiaan.

Misi

Menyelenggarakan pendidikan di bidang Desain Produk Industri dengan menekanan pada penguasaan Teknologi Modern dan Desain untuk pengembangan kreativitas desain & inovasi produk dengan beberapa warna keindonesiaan di dalamnya, mengacu pada berbagai standar internasional, disesuaikan dengan situasi dan kondisi kebutuhan dan perkembangan sosial, ekonomi, dan budaya masyarakat Asia Tenggara.

Tahun berdiri

2010

Akreditasi

B

(SK No: 447/SK/BAN-PT/Akred/S/XI/2014)

Masa Studi & Gelar

8 Semester (144 SKS) untuk mendapatkan gelar Sarjana Desain (S.Ds.)

Spesialisasi Jurusan
Smart Product Design

Mahasiswa akan diajarkan tentang berbagai macam fungsi serta pemanfaatan teknologi otomasi dan sensor, dengan tujuan supaya mereka mampu meciptakan produk pintar dengan konsep yang mutakhir dan brilian sehingga dapat menyelesaikan masalah dalam kehidupan manusia sehari-hari. Baik produk yang diproduksi secara massal atau produk dengan spesifikasi khusus yang diproduksi dalam jumlah terbatas.

Modern Craft Design

Mahasiswa akan difokuskan pada pengembangan ide dan konsep styling untuk perhiasan, sepatu, produk apparel selain sepatu, dan mainan.

Transportation Design

Mahasiswa akan difokuskan pada pengembangan ide serta konsep styling untuk exterior maupun interior sarana transportasi. Seperti mobil, kereta api, sepeda, dan kendaraan niaga.

Interior Design

Mahasiswa akan difokuskan pada pengembangan ide serta konsep styling produk element interior yang mencakup furniture, lampu, pencahayaan, serta produk-produk dekoratif interior lainnya.

Prospek Karir
Smart Product Designer
Toys Designer
Shoes Designer
Fashion Designer
Jewelry Designer
Transportation Designer
Furniture Designer
Packaging Designer
Interior Designer